Advertisement
PENA KHATULISTIWA (SEKADAU) - Serikat Petani Kelapa Sawit (SPKS) Kabupaten Sekadau bersama PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk (SMART Tbk) dan PT Agro Andalan meluncurkan program Pendataan dan Pemberdayaan Petani Sawit Terampil dan Berkelanjutan, Kamis 10 April 2025 di aula Hotel Multi Sekadau.
Peluncuran program tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Sekadau, Aron.
Ketua SPKS Kabupaten Sekadau, Bernadus Mohtar mengatakan usai peluncuran program, SPKS bersama tim SMART Tbk dan Agro Andalan akan terjun ke lapangan.
"Terdapat 16 desa yang akan menjadi sasaran program ini, terbagi di Kecamatan Sekadau Hilir, Sekadau Hulu dan Nanga Taman," ungkap Mohtar.
Pelaksanaan pendataan dan pemberdayaan petani berbasis kelembagaan seperti kelompok tani atau koperasi.
"Kita targetkan 1.800 sampai 2.000 petani yang akan menjadi sasaran program ini," tambah Mohtar.
Bupati Sekadau, Aron dalam sambutannya mengapresiasi langkah yang diambil SPKS bersama SMART Tbk dan PT Agro Andalan.
"Fokusnya adalah meningkatkan hasil produksi. Meskipun lahannya kecil, namun produksinya besar. Tidak perlu lahan yang terlalu besar, namun hasilnya tidak maksimal," ucap Aron.
Bupati juga mengingatkan pentingnya menjaga keseimbangan antara lahan produksi dan kawasan hutan. Hal ini sudah dipraktikkan di beberapa tempat, contohnya kawasan hutan adat di Desa Setawar Kecamatan Sekadau Hulu.
"Kepentingan pemerintah disini adalah, dengan meningkatnya produksi kelapa sawit sebagai salah satu indikator dana bagi hasil (DBH-red) kelapa sawit yang dapat digunakan untuk membiayai pembangunan," jelas Aron.*
red