Oktober 05, 2024, 09:22 WIB
Last Updated 2024-10-05T02:22:59Z
Desa

Pemdes Cenayan Rutin Melaksanakan Jumat Bersih

Advertisement

 

Kades dan Staf Desa tengah memotong rumput di halaman Kantor Desa Cenayan (foto:pemdes)

Pena khatulistiwa.id (Sekadau) - Rutinitas Jumat bersih yang digelar oleh pemdes Cenayan, Kecamatan Nanga Mahap Kabupaten Sekadau ini dalam rangka menciptakan lingkungan yang bersih dan asri. Jumat 4 Oktober 2024



Menurut kades Cenayan, Aleksander, tiap Jumat pemdes Cenayan selalu menggelar bakti lingkungan dalam rangka menciptakan lingkungan yang bersih 



"Ya kita tiap Jumat dibantu Linmas serta BPD dan masyarakat rutin gelar Jumat bersih," Ujar Kades


Kades menerangkan bahwa sasaran kerja bakti ini adalah dilingkungan Kantor Desa Cenayan, setelahnya baru ke jalan-jalan dilingkungan masyarakat Desa Cenayan.



Menurut Aleksander kegiatan Bhakti lingkungan ini selain menciptakan lingkungan yang bersih, ada juga manfaat lain diantaranya terjadinya gotong royong antar Aparatur Desa dan masyarakat. Pemerintah Desa juga memanfaatkan momen ini untuk mendengarkan masukan-masukan masyarakat.




"Saat kita bersih-bersih kan selalu ada momen dimana kita istirahat dan bertukar ide, nah dimomen ini terkadang kita ambil juga sisi positifnya terhadap curhatan masyarakat terkait kehidupan dan pembangunan Desa. terlihat sepele tapi itu sangat penting," Terang Kades.




Kami masyarakat di pedesaan yang jauh dari hiruk-pikuk ini terkadang momen seperti ini sudah cukup untuk kita bertukar informasi bersama masyarakat," Tandasnya 



(Is)