Advertisement
BKMT Belitang sukses menggelar lomba hafalan Surat Pendek untuk anak usia 10 tahun |
PENA KHATULISTIWA (SEKADAU) - Kegiatan Seleksi Kecamatan untuk Hapalan Surat Pendek bagi anak-anak usia 10 tahun tingkat Kecamatan Belitang dilaksanakan oleh PC BKMT Kecamatan Belitang pada Minggu (08/09) di Mushola Al-Ikhlas Desa Setuntung.
Muslimah, Ketua BKMT Belitang berharap acara berjalan lancar dan penuh kegembiraan.
"Kita persiapkan generasi kita untuk terus giat mengaji Al-Qur'an. Hal ini penting dalam memperkuat aspek spiritual, mental dan pengetahuan anak-anak kita" ungkap Muslimah.
Kegiatan yang melibatkan Pengurus Majelis Taklim (Permata) yang ada di 7 desa ini menghadirkan peserta dari beberapa lembaga pendidikan Islam yang ada di Kecamatan Belitang.
Zainab selaku Pengarah kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan untuk terus menumbuhkan semangat mengaji ditingkat anak-anak.
Selanjutnya peserta terpilih hasil seleksi ini akan di lanjutkan untuk mengikuti lomba di tingkat kabupaten.
Hadir dalam kegiatan ini, Pengurus BKMT Kecamatan Belitang, Ketua Majelis Taklim, Pengasuh Pondok Pesantren Zainul Maarif Maboh Permai, Kepala TPQ, dan orang tua dari seluruh peserta seleksi.*
*r/bagus