Juli 29, 2023, 08:29 WIB
Last Updated 2023-07-29T01:29:45Z
Sosial

Ponpes Mambahul Khairot Landau Kodah Berikan Santunan Kepada Anak Yatim

Advertisement

Suasana saat santunan kepada anak yatim diiringi dengan sholawat. Suasana seketika menjadi haru melihat perjuangan anak yatim untuk belajar 

 Penakhatulistiwa.id (Sekadau) - Pondok Pesantren (Ponpes) Mambahul Khairot Desa Landau Kodah Kecamatan Sekadau Hilir Kabupaten Sekadau menyalurkan santunan kepada anak yatim di Ponpes Mambahul Khairot. Jumat(28/07/23) bertempat saung Abdullah ponpes Mambahul Khairot



Santunan kepada anak yatim tersebut dilaksanakan bertepatan dalam rangka memperingati 10 syuro (10 Muharam) dimana dalam Islam sangat dianjurkan bersedekah pada tanggal tersebut.



Hadir dalam acara tersebut kepala desa Landau Kodah, Tokoh NU kabupaten Sekadau Kiayi Nur Soleh, Pimpinan Ponpes Mambahul Khairot Kiayi Hismullah Anas, dan sejumlah tokoh masyarakat serta para pendiri Ponpes Mambahul Khairot



Santunan itu dimulai dengan mujahadah yang dipimpin oleh Kiayi Hismullah Anas dan ditutup dengan memberikan santunan kepada anak yatim 




Ketua pembangunan Ponpes Mambahul Khairot Sutam Al Faruq dalam Sambutanya Menyebut bahwa santunan anak yatim tersebut tidak hanya berlaku bagi santri Ponpes Mambahul Khairot bahkan santunan ini juga berlaku bagi anak yatim di Desa Landau Kodah yang diluar Ponpes


"Santunan ini tidak hanya bagi anak yatim di Ponpes, bahkan santunan ini kita lakukan terhadap anak diluar pondok," Ujarnya


Dia juga menyebut sebanyak 9 anak yatim di Ponpes Mambahul Khairot digeratiskan 


"Alhamdulillah Allah titipkan anak yatim kepada kita ponpes Mambahul Khairot sebanyak 9 orang, kita geratiskan dari seragam sekolah, biaya mondok, biaya sekolah dan kebutuhan lainnya semuanya kita geratiskan," Ungkapnya



"Ini bukan berarti kita ingin mempertontonkan bahwasanya kita telah menyantuni anak yatim, justru ini kami lakukan agar para donatur yang telah menyerahkan sebagian rejekinya kepada kami untuk Kami salurkan kepada anak yatim, kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah peduli terhadap Ponpes Mambahul Khairot," Ujarnya



Sementara itu kepala desa Landau Kodah Kiki mengatakan pemerintah desa akan mensupport kegiatan-kegiatan sosial seperti yang dilaksanakan oleh ponpes Mambahul Khairot 


"Atas nama pemerintah desa tentu kami mensuport kegiatan ini, semoga kegiatan mulia ini kedepan semakin sukses," Pungkasnya


Reporter: Iwan Soleh