Advertisement
Yodi Setiawan |
Penakhatulistiwa.id (Sekadau) -
Aksi Unjuk Rasa yang digelar warga di 5 Desa di Kecamatan Belitang Hulu Kabupaten Sekadau kepada Perusahaan Sawit milik PT.KBP cukup menyita perhatian terlebih para tokoh dan legislatif diwilayah tersebut.
Legislator muda asal dapil 3 Belitang yakni Yodi Setiawan, menyampaikan kekecewaannya terhadap pihak perusahaan PT-KBP yang telah mengingkari kewajibannya sebagai perusahaan investor di wilayah tersebut.
Kelalaian PT-KBP terhadap kewajibannya untuk memelihara infrastruktur diwilayah kerjanya memantik emosi warga di 5 desa tersebut
Warga yang geram mendatangi kantor perusahaan menyampaikan kekecewaannya serta menyegel kantor milik PT-KBP, meski kemudian unjuk rasa tersebut berjalan dengan tertib serta mendapatkan kawalan oleh aparat kepolisian.
Yodi Setiawan meminta agar pihak PT:KBP konsisten atas tugasnya yakni untuk mensejahterakan masyarakat yang berada Diwilayah kerjanya
"Saya rasa wajar masyarakat marah, sebab jalan diwilayah tersebut rusak parah padahal jalan tersebut merupakan urat nadi perekonomian masyarakat disana," Ungkap Yodi
Yodi juga mempertanyakan apa kendala sehingga PT:KBP tak mampu memenuhi tugasnya sebagai perusahaan kepada masyarakat. Yodi juga memastikan DPRD kabupaten Sekadau akan segera panggil PT-KBP untuk meminta penjelasan tentang kendala yang dihadapi
"Saya pastikan pekan depan PT-KBP akan dipanggil kita mau tau apa kendala sehingga PT-KBP semakin hari semakin tidak genah," Kata Yodi
"Kita tentu berharap perusahaan itu untuk komitmen atas kesepakatan bersama eksekutif dan legislatif, tinggal komitmen saja apa susahnya?," Sambung Yodi yang kesal
Terahir Yodi Setiawan turut mengapresiasi pihak TNI & Polri yang telah ikut menjaga kondusifitas saat unjuk rasa, Ia juga mengungkapkan rasa bangga terhadap Masyarakat yang melaksanakan unjuk rasa saat itu yang sangat tertip dan damai.
(Is)