PENA KHATULISTIWA
Februari 04, 2023, 13:48 WIB
Last Updated 2023-02-04T06:48:03Z
Pemda Sekadau

Gelar Imlek Bersama Bupati Sekadau: Semoga Kedepan Lebih Meriah Lagi

Advertisement

 



Penakhatulistiwa.id (Sekadau) - Bupati Sekadau menggelar Imlek bersama di pendopo rumah dinas Bupati Sekadau bersama tokoh Tionghoa Kabupaten Sekadau. Sabtu(4/02/23)



Hadir Dandim 1204 Sgu/Skd Letkol Inf Bayu Yudha Pratama, Kapolres Sekadau AKBP Suyono S.I.K, S.H, M.H,. Raja Kusuma Negara Sekadau Gusti Muhammad Effendi Sri Negara II. Ketua MABT Harianto Xiau Tie. Wakil ketua DPRD Sekadau Handi. Sekertaris Daerah Kabupaten Sekadau H Muhammad Isa M.Si,  Dan undangan lintas suku Kabupaten Sekadau



Dalam sambutanya Bupati Sekadau Aron S.H,. Mengucapkan selamat tahun baru Imlek bagi Masyarakat Tionghoa Kabupaten Sekadau. Bupati juga mengatakan perayaan agama akan menjadi salah satu upaya pemerintah dalam menjaga hubungan antara pemerintah dan masyarakat



"Setiap perayaan agama akan kita lakukan silaturahmi seperti ini. Misalnya dalam perayaan Natal, kita mengadakan Natal Bersama dan safari Natal, pada perayaan Idul Fitri ada yang namanya safari Ramadhan. Dalam Imlek ada yang namanya Imlek bersama," Kata Aron.



Aron juga mengatakan pada setiap perayaan Imlek di beberapa daerah di Kalimantan Barat selalu digelar secara besar-besaran sehingga menarik wisatawan lokal maupun asing. Maka dari itu Aron berharap kedepan Sekadau juga harus memiliki daya tarik tersendiri untuk perayaan agama


"Bentuk panitia dari jauh hari sehingga kita bisa agendakan perayaan yang lebih besar dari hari ini," Imbuhnya


Pesan ini, kata Aron, ditujukan kepada setiap perayaan agama agar supaya menumbuhkan semangat suka cita kita dalam merayakan hari raya agama. Minimal Sekadau kedepan melalui perayaan agama mampu memberi kesan yang positif dan mendalam bagi kita semua," Tutup Aron



(Is)