Advertisement
Penakhatulistiwa.id (Sekadau) - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) partai Demokrat yang ke-21 dewan Pimpinan Cabang (DPC) kabupaten Sekadau mengelar turnamen antar kampung (Tarkam) yang berlangsung kurang lebih satu bulan lebih.
Kegiatan Tarkam tersebut dilaksanakan di dusun Bokak desa Bokak Sebumbun, kecamatan Sekadau Hilir, dan diikuti sebanyak 84 club' Volley putra dan putri berakhir pada tanggal 8 Oktober 2022.
Pada laga final tersebut untuk tim putra berhadapan dengan tim SMK Amalyah vs tim Sui Kunyit sedangkan untuk tim putri antara Delima Putri vs Bhayangkari
Acara penutupan turnamen tersebut dilakukan oleh ketua DPC partai Demokrat Aron, SH yang ditandai dengan pemukulan bola pertama sebagai tanda dimulainya laga final.
Dalam arahannya Aron, SH ketua DPC Demokrat yang juga bupati Sekadau ini mengatakan, bahwa turnamen Tarkam yang dilaksanakan oleh partai Demokrat sebagai bentuk kepedulian partai terhadap olahraga terutama bola volley.
Karena salah satu tujuan dari olahraga tentu adalah untuk kesehatan,.sebab degan berolah kita pasti sehat.
"Dengan Turnamen Tarkam Volley ini Partai Demokrat ingin bangsa Indonesia rajin olahraga agar generasinya sehat dan cerdas," kata Aron.
Kepada para juara Aron mengatakan, agar jangan terlalu senang, lalu bagi yang belum bisa menang agar jangan terlalu sedih, berlatih lagi agar lain kali bisa lebih baik.
Kemudian acara selanjutnya adalah dilaksanakan malam hari untuk menyerahkan hadiah kepada para juara oleh ketua DPC partai Demokrat Aron, SH.
Daftar juara Putra
1. SMK AMALIYAH
2. Sungai akar
3. Buana muda
4. RT 22 Penanjung
Untuk Putri
1. Bhayangkari
2. Delima sakti
3. DNC
4. Seraras
Hadir pada kegiatan tersebut, sejumlah anggota DPRD dari fraksi Demokrat, para simpatisan serta kader partai Demokrat se-kabupaten Sekadau,
Kepala desa Bokak, serta para tamu undangan lainnya.(tim)