Advertisement
Penakhatulistiwa.id (Entikong) -. Pos Komando Taktis (Kotis) Gabma Entikong Satgas Pamtas RI-MLY Yonif 645/Gty dipimpin Dankima Satgas Lettu Inf Febri Ridho Nugroho, S. Tr.Han mengadakan olahraga Futsal bersama Tentera Diraja Malaysia (TDM), dalam rangka mempererat persahabatan dan kebersamaan selama bertugas di wilayah perbatasan RI-MLY. Kegiatan tersebut bertempat di lapangan Futsal Entikong (Depan Puskesmas Entikong) Jl. Lintas Malindo Rt. VI, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau,Kalimantan Barat. Minggu 28 Agustus 2022.
Hal tersebut dikatakan Dansatgas Letkol Inf Hudallah, S.H. dalam keterangannya di Makotis Gabma Entikong Kecamatan. Entikong Kab. Sanggau.
Dansatgas Mengatakan," kegiatan ini merupakan wujud itikad baik kedua belah pihak antara TNI dan TDM yang bertujuan untuk memelihara hubungan yang baik dan harmonis selama bertugas di wilayah perbatasan yang sudah terjalin selama ini. "Karena pada dasarnya baik kami TNI maupun TDM mempunyai tugas yang sama yaitu menjaga kedaulatan masing-masing negara.Ujar Dansatgas."
Tampak hadir dalam Olahraga Futsal Bersama tersebut diantaranya, Perwira Hukum (Pa Kum) Satgas, Dokter Satgas, 8 (delapan) orang anggota Satgas TNI dan 6 (enam) orang anggota TDM.
Selain itu, olahraga bersama Futsal tersebut sebagai sarana olahraga untuk menjaga agar tubuh tetap sehat dan prima selama penugasan diperbatasan, dan juga sebagai wahana komunikasi serta interaksi antar sesama prajurit baik TNI maupun TDM. Terang Dansatgas."
“Dengan olahraga bersama ini juga diharapkan dapat memberikan nilai tambah khususnya dalam hal peningkatan kualitas kesehatan untuk menjaga stamina maupun sarana komunikasi sesama prajurit TNI dan TDM untuk menunjang tugas pokok masing-masing negara” ucap Dansatgas
Dansatgas mengatakan," kedepannya kegiatan positif seperti ini bisa terus berlanjut, sehingga terjalin hubungan semakin erat dan komunikasi lancar serta hubungan emosional yang positif antara TNI dan TDM dengan baik. Tutup Dansatgas."
(Pen Satgas Pamtas Yonif 645/Gty)
Reporter: Fernando M