Advertisement
Penakhatulistiwa.id (Papua) - Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sorong Provinsi Papua Barat Menggelar Konfercab Ke-VIII (8) . bertempat di Kelurahan Malasom Distrik Aimas Sorong. Sabtu (23/07/22)
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Sorong, Dr.Johny Kamuru,SH., Wakil Bupati Sorong. Suka Harjono S.Sos,. M.Si,. serta sejumlah unsur Forkopimda TNI,Polri. Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat
KH Ahmad Sutejo dan KH Rofiul Amri Sah! terpilih secara aklamasi sebagai Rais Syuriah dan Tanfiziah PCNU Kota Sorong.
Konfercab tersebut berjalan sangat semarak karena untuk pertama kali bertempat di sekertariat PCNU yang tahun lalu di resmikan oleh Gubernur Papua Barat
Para pengurus NU dari tingkatan cabang, MWC dan ranting juga banom hadir membuat suasana semakin meriah.
Dalam sambutanya Bupati Sorong menyebut, NU merupakan salah satu Organisasi yang Strategis di Papua Barat sehingga dapat menkadi Dinamisator di Masyarakat sehingga dapat menjaga kedamaian dilingkungan Masyarakat Sorong
"NU merupakan Organisasi strategis di Papua Barat yang dapat menjadi dinamisator di Masyarakat sehingga dapat menjaga kondusifitas dan kedamaiaan di lingkungan sekitar," Ujarnya
Reporter: Rifan
Editor: Iwan Soleh