PENA KHATULISTIWA
Januari 23, 2022, 18:13 WIB
Last Updated 2022-01-23T11:13:33Z

Rapat Buka & Tutup Tahun Menjadi Pertemuan Rutin Ormas PBB Sanggau Berikut Pembahasanya

Advertisement

 


PENAKHATULISTIWA.ID,(SANGGAU)- Organisasi Masyarakat Pemuda Batak Bersatu ( Ormas PBB) Mengadakan kegiatan rapat buka tahun tutup tahun yang di selenggarakan di warung Lapo tuak Patomuan Nauli milik Bapak M.Sitompul yang berada di wilayah Desa Kanaman, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat.Sabtu 22 Jan 2022.


Sebelum acara dilanjutkan, sekretaris pengurus PBB Nurdin Panjaitan memulai  pembukaan sambutan akan segera dimulainya acara itu pertama dengan salam PBB menggunakan bahasa batak "Horas!! manjuah- juah, manjuah- juah, Manjuah- - juah sekaligus diteruskan dengan kata Salam kompak "PBB..!!Satu Rasa Satu Jiwa NKRI Harga Mati"setelah mengucapkan salam itu, Nurdin panjaitan meneeruskan ucapan kata iringan doa untuk semua anggota pengurus PBB yang hadir saat itu.


Adapun maksud dan tujuan diadakan Rapat ormas PBB tersebut, tidak lain  adalah untuk mempersiapkan segala sesuatu yang akan di butuhkan dalam  serangkaian acara buka Tahun Tutup tahun seperti diantaranya menentukan biaya, tempat pelaksanaannya, hari, bulan, jam dan persiapan alat musik untuk hiburan serta persiapan gedung yang akan ditentukan pada waktu dekat tentunya untuk persiapan diadakan acara kegiatan itu nantinya.


Tidak menutup kemungkinan juga serangkaian dalam rencana acara kegiatan tersebut nantinya juga akan mengundang terutama Ketua Umum ormas PBB,serta Pemerintah daerah Kabupaten Sanggau yakni Bupati Sanggau atau wakil bupati yang mau  menyempatkan diri untuk hadir dalam kegiatan itu nantinya.


Selanjutnya, setelah di mulainya kata pembuka sambutan dari Nurdin panjaitan, dilanjutkan kembali dengan sambutan dari ketua ormas PBB leo silalahi yakni, meminta kepada seluruh  pengurus Kadiv anggota PBB yang ikut hadir dalam rapat hari itu juga agar dapat memberikan sebagian saran dan masukan hingga kegiatan rapat yang sedang berlangsung  untuk saat ini bisa berjalan rampung terkendali yang akan disepakati bersama- sama supaya berjalan baik dan kondusif, dan tidak kekurangan apapun dalam acara yang akan dilaksanakan dikemudian harinya," sambut Ketua PBB Leo Silalahi dalam rapat itu.


Belum berakhir sampai disitu saja, dari Dewan Penasehat PBB yakni, Ramli artitus Hasiholan Simanjuntak juga mengutarakan sambutannya kepada rekan - rekan  juang PBB


"memang perlu sekali kita mengutamakan kekompakan untuk bisa membawa rekan- rekan juang untuk semangat dalam berorganisasi serta bisa mengembangkan dan menjiwai dalam kebersamaan yang seutuhnya di PBB ini, karena jika bukan kita siapa lagi yang bisa membantu organisasi ini maju menjadi besar dan dikenal oleh masyarakat ramai, khususnya pada masyarakat yang ada di daerah kita dikabupaten sanggau ini," jelasnya



Kemudian ungkapan sambutan dari waka II Jhon pantri Manik.S.T. "Pastikan terlebih dulu Anak cabang bertambah ramai dulu tumbuh seperti cambah sawit tumbuh tunas dan semakin tumbuh - tumbuh dan semakin besar dengan begitu sudah ada tampak terlihat hasil dari buahnya barulah bisa di dipanen dengan baik ,dan barulah setelah itu bisa dipetik dari hasilnya,demikian pula dengan anggota rekan juang yang ada, untuk diadakan pelantikan haruslah bisa mengupayakan dari setiap anggota PBB agar kiranya berkorban terlebih dahulu, karena organisasi ini sifatnya sosial,harus banyak berkorban,tidak ada yang dapat diuntungkan dari organisasi ini, namun disamping ini kita bisa memberi keuntungan kepada masyarakat benar - benat memerlukan bantuan dengan cara melakukan bantuan Bhakti sosial,bantuan kepada orang sakit, fakir miskin, janda- janda maupun anak terlantar dan yatim piatu,"paparnya.


Seiring waktu berjalan masih didalam

rapat yang sama, selain hal itu dalam menanggapi berbagai masukan saran para anggota Kadiv PBB termasuk orang sudah lama yang tergabung didalamnya dan rekan - rekan yang hadir dalam mengikuti rapat acara buka tahun tutup tahun itu, mengatakan bahwa  tidak setuju apabila kegiatan itu dilaksanakan pada bulan Febuari,alasannya bahwa pada bulan itu tentunya masih banyak perkumpulan- perkumpulan marga- marga Batak yang masih mengadakan kegiatan acara- acara lainnya.


" jika acara itu diadakan bulan Maret sudah tentu saya setuju karena pada bulan itu,tepatnya perkumpulan marga orang kurang sibuk dalam urusan diluar rumah kurang lebih begitu,"


"Bagi anggota PBB yang baru saja bergabung,agar dapat kiranya mengutamakan kekompakan semangat serta diusahakan dapat segera kiranya mendapatkan baju seragam anggota PBB dengan cara memesan kepada pengurus bagian yang sudah di tentukan" Kata Dewan Kehormatan Organisasi PBB Hasan Pasaribu.


"Dengan demikian dari hasil keputusan akhir dalam rapat buka tahun tutup tahun ormas PBB yang baru saja disepakati bersama ketua Ormas PBB serta seluruh pengurus yang terlibat, jadi keputusan dan kesepakatan atas kegiatan tersebut diatas jatuh pada Tanggal 26 Maret tahun 2022 jam 14 :00 wib di Desa Kelompu"Tutup Leo Nardo Silalahi.S.H. mengakhiri rapat PBB yang sudah resmi di sepakati bersama Sambil mengetuk tangannya kemeja tiga kali.


(Fernando M)