November 24, 2021, 13:43 WIB
Last Updated 2022-01-04T05:26:32Z
Berita

Pemkab Sekadau Gelar Sosialisasi Pencegahan Korupsi

Advertisement
PENAKHATULISTIWA.ID, (SEKADAU)-
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sekadau, Provinsi Kalimantan Barat, Menggelar Sosialisasi, Pencegahan Tindak Pidana Korupsi dan Geratifikasi Dalam Penyelenggaraan Kepemerintahan Daerah dan Pengadaan Barang atau Jasa di Kabupaten Sekadau. Rabu(24/11/21) aula lantai II Kantor Bupati Sekadau
Di depan para peserta yang berasal dari berbagai instansi kepemerintahan Kabupaten Sekadau,  Sekertaris Daerah(Sekda) Kabupaten Sekadau H Muhammad Isa, mengatakan Korupsi merupakan suatu perbuatan yang  sangat tidak terpuji, bahkan di klarifikasikan dalam bentuk kejahatan luar biasa, yang dapat merugikan kehidupan masyarakat luas. 

"Prilaku korupsi di indonesia sudah menjadi budaya sedemikian rupa, bahkan berkembang secara sistematik," kata Sekda sekaligus membuka kegiatan tersebut.

Bagi sebagian orang, lanjut mantan kepala Bappeda kabupaten sekadau ini, Korupsi bukanlah lagi merupakan suatu pelanggaran hukum, melainkan sudah menjadi suatu kebiasaan, sehingga hal tersebut menjadikan negara Indonesia menjadi salah satu negara paling tinggi kasus Korupsi
"Salah satu cara mengakhiri tindakan Korupsi adalah, dengan mencegahnya, Esensi dari tindakan pencegahan adalah menjauhkan pelaku dari calon pelaku dari akses dan potensi terjadinya korupsi," pungkasnya

Peserta kegiatan adalah dari PPTK dan pejabat pengadaan pada Dinas/Badan/Kantor, pejabat teknis yang membidangi perijinan pada DKP3, DLH, DKUKM, Dinkes, dan DPMPTKSP, serta pejabat kepegawaian pada RSUD dan BKPSDM

Dengan pemateri dan Narasumber dari Pejabat Kejaksaan Negri Sekadau, dan Inspektorat kabupaten sekadau.

Penulis : Iwan Soleh