November 17, 2021, 09:07 WIB
Last Updated 2022-01-04T05:26:32Z
Berita

GAPKI Sekadau Serahkan Bantuan Kepada Pemkab Untuk Korban Banjir

Advertisement
PENAKHATULISTIWA.ID,(SEKADAU)- Banjir yang melanda di beberapa wilayah kabupaten di kalbar membuat  pemerintah daerah harus bekerja ekstra. Baik memberikan bantuan secara langsung maupun secara simbolis melalui beberapa instansi di wilayah yang mengalami musibah bencana alam ini.

Namun terlepas dari itu semua, Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia(GAPKI) Kabupaten sekadau juga melakukan hal yang sama, dalam menangani musibah yang di alami masyarakat daerah khusus’nya di wilayah kabupaten sekadau.

Herkulanus Rudi, selaku kordinator GAPKI kabupaten sekadau saat di konfirmasi awak media ini mengatakan, Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit  Kabupaten Sekadau, sangat turut prihatin atas musibah banjir tersebut, 

"dan ini sudah kita lakukan, dari sebelumnya yang juga sudah di lakukan oleh beberapa perusahaan, dan kita akan laporkan kegiatan ini kapada ketua provinsi, bahwa ini sudah di lakukan.” ungkapnya. Senin(15/11)

"kita sangat prihatin kepada warga atas kondisi banjir yang ada di kabupaten Sekadau ini,  dan kita punya tanggung jawab sosial kepada masyarakat," terangnya

“Kita salurkan bantuan ini berupa Beras, Minyak Goreng, Telor, Indomie dan juga sarden dengan jumlah Paket 1000 paket kepada korban banjir.” tambahnya lagi

Ia juga berharap Antara Perusahaan dan Pemerintah setempat  selalu bersinergi bersama, dalam melakukan  kegiatan- kegiatan bersifat sosial," tutupnya

Bupati Sekadau, Aron, SH. saat menerima bantuan tersebut secara simbolis  dari GAPKI, di halaman Mall Pelayanan Publik(MPP) kabupaten sekadau,  dalam penerimaan donasi tersebut dirinya menyampaikan, apresiasi kepada GAPKI yang telah berinisiatif membantu masyarakat

"Saya sangat mengapresiasi kepada pihak Gapki, karna sudah bergerak cepat dalam membantu menyalurkan bantuan Donasi Kepada masyarakat yang terdampak banjir," 

Menurut Aron, langkah yang dilakukan jajaran Gapki terhadap korban dampak banjir yang melanda permukiman warga, adalah wujud kepedulian antar sesama yang harus dimiliki setiap individu, ”tuturnya.

"Sebagai Bupati Sekadau, saya mewakili masyarakat khususnya warga Sekadau, mengucapkan terima kasih kepada pihak Gapki yang sudah memberikan kepedulian penuh terhadap masyarakat Sekadau yang terdampak banjir, semoga ini bermanfaat,"

Iwn