Oktober 30, 2021, 07:30 WIB
Last Updated 2022-01-04T05:26:32Z
Berita

AA LaNyala Dapat Dukungan Mencalonkan Capres? Ini Kata Bupati Sekadau

Advertisement
PENAKHATULISTIWA.ID, (SEKADAU)- Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI mendapat dukungan untuk bisa mengajukan calon Presiden dalam Pilpres 2024. 

Dukungan tersebut kali ini disampaikan oleh Bupati Sekadau Aron saat memberikan sambutan di Keraton Kusuma Negara Sekadau, Jumat(29/10/21) di keraton kisuma negara sekadau

Menurut Bupati Aron, DPD RI memiliki legitimasi yang sangat kuat lantaran memiliki massa pendukung yang lebih besar ketimbang DPR RI.

“Meskipun non partai, DPD RI memiliki legitimasi yang kuat. Sebab, untuk menjadi anggota DPD RI itu ada yang sampai harus meraih jutaan suara baru bisa terpilih,” ungkap Aron

Dengan legitimasi yang kuat itulah sang Bupati ini menilai sudah saatnya DPD RI diberi kesempatan untuk mengajukan capres-cawapres pada Pemilu.

“Saya melihat secara legitimasi DPD RI ini kuat luar biasa. Saya berharap ke depan, dari kelompok DPD RI ini bisa mencalonkan menjadi Presiden,” katanya.

Aron menegaskan apa yang disampaikannya bukan tanpa alasan. Sebagai warga negara, Aron melihat DPD RI memiliki hak yang sama untuk ikut andil dalam proses demokrasi di Indonesia.

“Semua warga negara punya hak untuk ikut andil dalam proses berdemokrasi di Indonesia. Semua harus setara. Kalau sekarang ini seolah-olah ditentukan persentasenya. Kami berharap DPD RI bisa ikut andil dalam proses demokrasi mencalonkan Presiden di negeri ini,” kata Aron.

Kepada LaNyalla, Aron juga memaparkan sejumlah persoalan yang dialami kabupaten yang dipimpinnya. Ia berharap dengan kehadiran langsung Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, problematika yang dihadapi daerah yang dipimpinnya dapat dicarikan jalan keluarnya.

LaNyalla menegaskan komitmennya untuk ikut membantu memecahkan persoalan yang dihadapi oleh Kabupaten Sekadau, termasuk apa yang disampaikan oleh Raja Kusuma Negara Sekadau Pangeran Agung Sri Negara II Gusti Muhammad Effendi.
Senator asal Jawa Timur itu akan berupaya sekuat tenaga memperjuangkan aspirasi yang disampaikan di tingkat nasional.

“Aspirasi dari Bupati dan Adinda Gusti akan saya coba berusaha semaksimal mungkin membantu mencarikan solusinya. Hanya yang perlu diketahui, sekalipun legitimasi kami (DPD RI) lebih kuat dari DPR, tetapi kewenangan kami sangat terbatas. Tugas kami hanya mengawasi dan menerima aspirasi,” kata LaNyalla.

Selanjutnya dalam sela kunjungan tersebut, Pangeran Bendahara Kusuma Negara Abang Muhammad Firman S Pd. Juga menyampaikan sebuah Proposal kepada ketua DPD RI yang kini telah di angkat sebagai kerabat keraton yang bergelar Pangeran Jaya Sukma Dilaga dari Kerajaan Kusuma Negara Sekadau, 
Proposal tersebut merupakan rancangan revitalisasi Rumah Kaca yang berada di Desa Sui Ringin,

Pangeran Bendahara menyebut revitalisasi rumah kaca tersebut sangat penting, juga sebagai bukti sejarah bergabungnya kerajaan sekadau kepada pemerintah RI

"Untuk mengatakan kepada anak-anak kita bahwa ini merupakan salah satu sejarah kerajaan sekadau,"

Red