Advertisement
4 Puskesmas di Sekadau Hilir Prioritas Vaksinasi Covid. |
SEKADAU, PENAKHATULISTIWA.ID - Pemerintah Kecamatan Sekadau Hilir mendapatkan alokasi vaksin Covid-19 dari Pemerintah Kabupaten Sekadau.
Tenaga kesehatan di empat Puskesmas di Sekadau Hilir menjadi prioritas vaksinasi.
Camat Sekadau Hilir, Syafei Yanto mengatakan keempat Pukesmas di Sekadau yang akan mendapat vaksim yakni Puskesmas Sekadau Hilir, Selalong, Timpuk, dan Pukesmas Simpang Empat.
"Kita usahakan tenaga vaksinator dan juga sarana prasarana tersalurkan," ujar Syafei kepada wartawan, Jumat (29/1).
Syafei menjelaskan, vaksin tersebut sudah lolos uji klinis sehingga mempunyai tingkat keamanan dan imonogenisitas tinggi.
"Sedangkan dalam pelaksanaannya nanti, Dinkes Sekadau membuat prosedur pelaksanaan vaksin dari sasaran yang terdata," tutur Syafei.*
(BN/TIM)